PENERAPAN MODEL PENGEMBANGAN GAMEGDLC (GAME DEVELOPMENT LIFE CYCLE )DALAM MEMBANGUN GAME PLATFORM BERBASIS MOBILE

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Rio Andriyat Krisdiawan
Darsanto

Abstract

Permainan atau yang sering disebut games merupakan salah satu aktivitas yang sering dilakukan oleh kebanyakan orang dalam mencari hiburan dan kesenangan. Perkembangan games dari masa kemasa semakin beragam jenis dan aktivitasnya. Mulai dari games tradisonal yang dilakukan secara konvensional sampai dengan games yang dilakukan dengan teknologi.Dilihat dari perkembangan teknologi, games bukan lagi sebagai aktivitas yang sulit untuk dimainkan, games dapat dimainkan dimana saja melalui perangkat teknologi apapun.Perkembangan games selain dari teknologi, juga sangat berkembang dari segi jenis/genre dari games itu sendiri, yang menyesuaikan dengan kebutuhan pengguna/player. Berbagai genre game pun muncul, seperti genre action, adventure, RPG, simulasi, strategi dan lainnya.Pada penelitian kali ini peneliti berfokus kepada subgenre games action yaitu platform games. Beberapa platform games yang terkenal yaitu Mario bros, Jumping Flash, Donkey Kong. Games yang ringan tetapi memiliki unsur kesenangan dan menantang bagi yang memainkannya. Peneliti merasa tertarik dalam meneliti bagaimana membangun sebuah game platform dengan teknik pengembangan game GDLC (Game Development Life Cycle), dengan model perancangan game menggunakan model UML(Unifield Modeling Language). Game yang akan dikembangkan yaitu game platform yang merupakan subgenre dari genre actiongames yang dapat dijalankan pada perangkat mobile phone berbasis android.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Andriyat Krisdiawan, R. ., & Darsanto. (2019). PENERAPAN MODEL PENGEMBANGAN GAMEGDLC (GAME DEVELOPMENT LIFE CYCLE )DALAM MEMBANGUN GAME PLATFORM BERBASIS MOBILE. TEKNOKOM, 2(1), 31–40. https://doi.org/10.31943/teknokom.v2i1.33